7 Sistem Subway Terbaik

rogram transportasi MRT (Mass Rapid Transit) berupa kereta bawah tanah atau subway kembali mengemuka di ibukota Indonesia. Di bawah kepemimpinan Jokowi, sistem senilai trilyunan rupiah ini jadi opsi yang mungkin bakal dikembangkan.

Sebelum nantinya benar-benar terlaksana, kita lihat dulu 7 sistem subway terbaik yang sudah ada di banyak negara.


1. Moscow, Russia

Sistem kereta bawah tanah Moskow memiliki penumpang terbanyak dari semua sistem metro di seluruh dunia. Jumlah penumpangnya 3,2 milyar per tahun di 12 jalur ke 172 stasiun. Secara total, di Moskow Metro mencakup sekitar 286 km.

Pada hari kerja, kereta bawah tanah itu rata-rata membawa sekitar 8,2 juta penumpang. Walaupun sebagian besar kereta berjalan di bawah tanah, beberapa jalur melintasi jembatan dan memberikan pemandangan Sungai Moskva dan Sungai Yauza.

Sistem ini memiliki banyak kereta api yang sering berhenti (berhenti di stasiun kereta kira-kira setiap 90 detik saat jam sibuk). Namun termasuk kereta paling cepat di dunia, bisa mencapai 120km.
2. London, UK

 
London Underground adalah sistem metro kereta bawah tanah terbesar di Eropa dan tertua di dunia (diresmikan tahun 1863). Meliputi 407 km dan membawa sekitar 3 juta orang per hari. Metro ini juga terhubung ke berbagai layanan kereta ke London dan daerah sekitarnya (termasuk Eurostar ke Paris).

Di antara layanan tersebut adalah Docklands Light Railway(DLR) - kereta yang populer tanpa supir - yang menawarkan banyak pemandangan sungai Thames dan sekitarnya.


3. Paris, France

Sistem kereta bawah tanah Paris adalah kedua tertua di dunia (sistem awalnya selesai pada 1900) dan membawa sekitar 4,5 juta orang per hari. Total panjang rel lebih dari 133,7 kilometer dan berhenti di 380 stasiun, memiliki jangkauan besar ke seluruh penjuru kota. Tidak ada bangunan atau lokasi yang lebih jauh dari 500 m ke stasiun. Banyak stasiun dirancang dengan khas gaya seni nouveau yang unik.


4. Madrid, Spain

Madrid Metro adalah sistem bawah tanah terbesar kedua di Eropa dan sistem terbesar keenam di dunia. Sampai akhir tahun 2009 akan mencapai 288 km (termasuk 27,5 km tambahan), mempunyai 231 stasiun dan 12 rel.

Walau Madrid Metro menjadi jaringan kereta paling padat di dunia, namun sangat bersih dan menerapkan sistem kebersihan ekologis, cepat dan harga terjangkau.

5. Tokyo, Japan

Sistem kereta bawah tanah Tokyo membawa sekitar 2,8 miliar orang per tahun atau 7,7 juta orang per hari ke 282 stasiun. Selain kereta bawah tanah, sistem transit Tokyo terdiri dari Arakawa Toden rail dan Ueno Zoo Monorail.

Keunggulannya sangat bersih, Kereta tepat waktu, kereta api selalu berhenti di posisi yang sama sesuai markanya. Subway di Jepang ini juga kabarnya memiliki mall bawah tanah dengan fasilitas pelanggan yang lengkap. Wah, mungkin bisa jadi opsi ya supaya ruang terbuka di kota besar seperti Jakarta tak habis untuk mal lagi :P

6. Seoul, Korea

Seoul Metropolitan Subway merupakan salah satu system kereta bawah tanah yang paling banyak digunakan di dunia dengan lebih dari 8 juta perjalanan sehari-hari. Ini juga merupakan salah satu stasiun kereta bawah tanah terbesar di seluruh dunia, menjalankan 179,4 miles atau 288 km. 70% kereta bawah tanah, dan 30% dari sistem di atas tanah.
Arsitektur stasiunnya indah, dengan pertumbuhan sistem luar biasa selama beberapa tahun belakangan. Alat pembayarannya menggunakan T-uang, kartu prabayar untuk transportasi di seluruh kota.

7. New York City, USA
 
New York City System adalah salah satu sistem tranportasi publik yang paling lengkap di seluruh dunia. Telah tumbuh dari 28 stasiun ketika didirikan pada bulan Oktober stasiun 1904 menjadi 462 stasiun saat ini. Kereta bawah tanah ini membawa 4,9 juta orang setiap harinya . Sistem sangat efektif, tidak sampai 50% penduduk NY mempunyai kendaraan roda empat.
Berbeda dengan system yang lain, New York subway berkerja selama 24 jam. Sementara banyak sistem subway di dunia yang berhenti pada jam 12 malam.


Apakah subway jadi dikembangkan di Jakarta, tergantung keputusan para petinggi di kota tersebut. Semoga bisa mengambil pelajaran dari berbagai sistem di atas. Termasuk menjaga kebersihan, keamanan - subway paling rawan oleh kriminalisasi, serta drainase yang bagus. Maklum Jakarta kan langganan banjir...




Sumber:
unik4u

Mungkinkah Melakukan Perjalanan Melintas Waktu ?

Mesin waktu selalu menjadi pertanyaan yang menarik untuk diungkap. Berbagai film fiksi ilmiah dibuat dengan asas teori fisika yang sebenarnya memberi titik cerah akan pertanyaan mendasar ini, "Mungkinkah manusia melakukan perjalann melintasi waktu?" Jawabannya cukup singkat: Mungkin saja.

Bagaimana teori itu bisa dijabarkan, dan perjalanan seperti apa yang memungkinkan? Para ilmuwan telah meneliti teori relativitas Albert Einstein selama bertahun-tahun, dan menyatakan cara yang paling 'masuk akal' bagi manusia agar bisa menembus ruang dan waktu.

 
 mesin waktu/timemachine.wikia.com
Untuk bisa menjawab pertanyaan tersebut, kita harus menyadari soal kecepatan cahaya. Bahwa waktu berjalan semakin lambat saat kita bisa mendekati kecepatan cahaya.

Hal ini pernah diuji oleh Paul Davies, penulis buku "How to Build a Time Machine" dengan melihat pergerakan jam dalam kereta yang melaju sangat cepat. Ternyata jarum jam bergerak lebih lambat dibandingkan jam stationer.

Kesimpulan ini pun diajukan Brian Greene, penulis buku "The Universe Elegant" yang juga seorang fisikawan di Universitas Columbia.

"Jika Anda ingin tahu seperti apa bumi satu juta tahun dari sekarang, saya akan memberitahu Anda bagaimana untuk melakukan itu," kata Greene. "Buatlah sebuah pesawat ruang angkasa yang bisa mencapai kecepatan cahaya. Lalu naik di dalamnya selama beberapa waktu, dan ayo kembali ke bumi setelah itu. Setelah melangkah keluar dari pesawat, Anda akan memiliki usia mungkin satu tahun, sementara bumi akan berusia satu juta tahun. Anda akan melakukan perjalanan ke masa depan bumi. "

Teori ini mungkin bisa lebih mudah dipahami bila Anda menonton film seri "No Ordinary Family" yang mengisahkan keluarga super dengan bakatnya masing-masing. Sang istri bisa bergerak sangat cepat seperti Flash, sehingga dalam satu episode ia bisa melangkah ke masa depan.

Namun, kecepatan cahaya bukan satu-satunya cara untuk menembus waktu. Massa juga mempengaruhi waktu.

"Waktu berjalan sedikit lebih cepat di ruang angkasa daripada yang dilakukannya di atas bumi," kata Davies. Jam kapal satelit yang mengorbit mengalami dilatasi waktu karena kedua kecepatan orbit dan jarak yang lebih besar dari pusat gravitasi bumi.


Bila perjalanan menuju masa depan sangat mungkin, bagaimana dengan kembali ke waktu masa lalu? Setidaknya ada 3 teori yang hingga saat ini masih berupa hitung-hitungan di atas kertas, belum sampai tingkat pembuktian.

 
1. Wormhole
Wormhole atau lubang cacing adalah  jalan pintas melalui ruang dan waktu.  Jika digambarkan melalui bidang datar, seperti kertas yang dilipat, lubang cacing membengkokan bidang tersebut, sehingga kedua ujung akan saling bertemu.

 
"Wormhole adalah seperti terowongan atau jalan pintas antara dua titik yang jauh," kata Davies, "Jadi misalnya, jika saya memiliki lubang cacing di kamar hotel saya dan saya melompat melaluinya, maka saya tidak akan keluar di Pennsylvania Avenue. Saya mungkin akan keluar dekat sisi lain dari galaksi. "

Menurut fisikawan terkemuka, Stephen Hawking, lubang cacing yang terjadi pada tingkat kuantum secara teoritis bisa memberikan pijakan untuk perjalanan waktu. Namun Hawking masih mempertanyakan, seandainya perjalanan waktu dengan wormhole sudah dilakukan, seharusnya kita saat ini bisa bertemu dengan orang-orang dari masa depan yang datang ke jaman kita sebagai wisatawan waktu.

"Sejumlah pertanyaan tentang perjalanan waktu tetap belum terjawab. Akankah ada wisatawan waktu dari masa depan yang pernah muncul untuk membantu kami keluar? Kami hanya harus menunggu dan melihat. Tetapi jika mereka datang ke sini menggunakan mesin waktu lubang cacing, kita harus membangun yang pertama," papar Hawking.

Nyatanya kisah tentang orang yang mengaku pernah naik mesin waktu belum bisa dibuktikan, dan masih berbau hoax belaka (lihat artikel orang-yang-mengaku-pernah-naik-mesin waktu).

 
2. Dimensi keempat

Dalam fisika, waktu digambarkan sebagai dimensi seperti panjang, lebar, dan tinggi. Contoh, ketika kita melakukan perjalanan dari rumah ke sebuah toko, itu artinya kita bepergian melalui arah dalam ruang, membuat kemajuan di semua dimensi spasial lebar-panjang, dan tinggi.
Nah, dimensi keempat adalah yang disebut sebagai ruang-waktu. "Ruang dan waktu yang kusut bersama-sama diibaratkan dengan kain empat dimensi yang disebut ruang-waktu," kata Charles Liu, seorang astrofisikawan dengan City University of New York, College of Staten Island.

 
science.howstuffworks.com
Ruang-waktu, menurut Liu, dapat dianggap sebagai bagian dari spandex - serat sintetik dengn elastisitas yang luar biasa - dengan empat dimensi.

"Ketika sesuatu yang memiliki massa-Anda dan saya, obyek, planet, atau bintang-duduk di potongan empat dimensi spandex, menyebabkannya untuk membuat lesung pipi," katanya. "Lesung Itu adalah manifestasi dari ruang-waktu untuk mengakomodasi massal ini."

Singkatnya begini, lesung-pipi waktu yang dimaksud Liu adalah pembengkokan ruang-waktu. Hal ini bisa membuat obyek bergerak pada jalur melengkung.. Teori dimensi keempat ini masih ada hubungannya dengan lubang cacing atau wormhole.



3. Cosmic String

Teori lain adalah kosmik string, yakni semacam tabung energi yang membentang di seluruh alam semesta yang terus berkembang. Daerah-daerah di sisa dari kosmos awal, diperkirakan mengandung sejumlah besar massa dan karenanya dapat menggulung ruang-waktu di sekitar mereka.

 
simulasi cosmic string / aether.lbl.gov
String kosmik terjadi terus berulang, tanpa akhir karena alam semesta terus berkembang. Pendekatan dua string yang bergerak sejajar (paralel) satu sama lain, akan membengkokkan ruang-waktu begitu keras hingga memungkinkan seseorang bisa membuat perjalanan waktu. Teori ini dikemukakan oleh J. Richard Gott, fisikawan dari Princeton University dan penulis “Time Travel in Einstein's Universe”.

Bagaimanapun, 3 teori di atas masih memberi kesimpulan yang sama di mata para ilmuwan. Bahwa, perjalanan waktu adalah mungkin, sepanjang manusia melompat ke masa depan dan tidak ke masa lalu.

Mengapa? Karena hukum aksi-reaksi masih berlaku di alam semesta. Suatu perbuatan di suatu waktu akan berpengaruh di masa berikutnya. Misalnya saja, seseorang bisa kembali ke masa silam lalu membunuh kakek atau neneknya, maka apa yang terjadi? Keseimbangan alam akan terganggu, demikian juga perjalanan sejarah ikut berubah.





Dari berbagai sumber

Wuih, Ada Mikrocip Lebih Hebat Dari Sinar-X

California Institute of Technology sedang mengembangkan mikrocip canggih generasi terakhir. Berguna untuk segala macam, mulai menembus benda padat hingga pendeteksi penyakit.

Ukuran mikrocip ini sangat kecil sehingga bisa dipasang di ujung jari manusia. dapat memancarkan gelombang terahertz (T-ray atau sinar-T) yang menembus benda padat tanpa memberi efek merusak seperti sinar-X.
drishtikone.com
Dengan demikian, mikrocip yang belum diketahui nama produknya ini mampu menemukan silet yang tersembunyi di dalam plastik atau dapat mengukur kandungan lemak dalam sebuah daging ayam. Untuk ukuran lebih besar, pemindai ini mungkin dapat digunakan di pos pengamanan bandara.

“Dengan biaya yang sama rendahnya dengan teknologi sirkuit terpadu yang biasanya digunakan untuk membuat mikrocip pada ponsel atau notepad saat ini, kita dapat membuat cip silikon yang mampu bekerja hampir 300 kali lebih cepat dari mikrocip-mikrocip di ponsel pintar tersebut,” ujar Ali Hajimiri, salah seorang teknisi dari California Institute of Technology.

medicineworld.org
Teknologi pemindaian sinar-T ini juga diharapkan menjadi perangkat masa depan yang mampu meniru kekuatan pemindaian medis dari “Star Trek” tricorder (awal tahun 2012 lalu, X Prixe Foundation meluncurkan Qualcomm Tricorder X Prize seharga $10 juta). Artinya, bila dipasang pada ponsel pintar maka bisa jadi perangkat medis yang sangat berguna bagi dokter di rumah sakit.

Pihak militer pun juga dapat menggunakan mikrocip ini sebagai alat pemindai yang dapat dengan mudah dibawa ke medan perang, baik untuk tujuan keamanan maupun untuk tujuan medis di lapangan.



Sumber:
intisari

Pandangan Islam tentang Kucing





Rasulullah Saw bersabda tentang kucing,
“Ia tidak najis.
Ia binatang yang sering keliling di antara kalian.”

♦♦♦

Sisa makanan kucing hukumnya suci. Hadis Kabsyah binti Ka’b bin Malik menceritakan bahwa Abu Qatadah, mertua Kabsyah, masuk ke rumahnya. Lalu, ia menuangkan air untuk wudhu.

Pada saat itu, datang seekor kucing yang ingin minum. Lantas ia menuangkan air di bejana sampai kucing itu minum.

Kabsyah berkata, “Perhatikanlah.”

Abu Qatadah berkata, “Apakah kamu heran?”

Ia menjawab, “Ya.”

Lalu, Abu Qatadah berkata bahwa Nabi Saw pernah bersabda, “Kucing itu tidak najis. Ia binatang yang suka berkeliling di rumah (binatang rumahan),” (HR At-Tirmidzi, An-Nasa’i, Abu Dawud, dan Ibnu Majah).
Diriwayatkan dan Ali bin Al-Hasan, dan Anas yang menceritakan bahwa Nabi Saw pergi ke Bathhan suatu daerah di Madinah. Lalu, beliau berkata, “Ya Anas, tuangkan air wudhu untukku ke dalam bejana.”

Lalu, Anas menuangkan air. Ketika sudah selesai, Nabi menuju bejana. Namun, seekor kucing datang dan menjilati bejana. Melihat itu, Nabi berhenti sampai kucing tersebut berhenti minum lalu berwudhu.

Nabi ditanya mengenai kejadian tersebut, beliau menjawab, “Ya Anas, kucing termasuk perhiasan rumah tangga, ia tidak dikotori sesuatu, bahkan tidak ada najis.”
Diriwayatkan dari Dawud bin Shalih At-Tammar dan ibunya yang menerangkan bahwa budaknya memberikan Aisyah semangkuk bubur. Namun, ketika ia sampai di rumah Aisyah, tenyata Aisyah sedang shalat.

Lalu, ia memberikan isyarat untuk menaruhnya. Sayangnya, setelah Aisyah menyelesaikan shalat, ia lupa. Datanglah seekor kucing, lalu memakan sedikit bubur tersebut. Ketika ia melihat bubur tersebut, lalu ia membersihkan bagian yang disentuh kucing, lalu Aisyah memakannya.

Rasulullah Saw bersabda, “Ia tidak najis. Ia binatang yang berkeliling.” Aisyah pernah melihat Rasulullah Saw berwudhu dari sisa jilatan kucing, (HR AlBaihaqi, Abd Al-Razzaq, dan Al-Daruquthni).
Diriwayatkan dari Abu Qatadah r.a. yang mendengar Rasulullah Saw bersabda tentang kucing, “Ia tidak najis. Ia binatang yang sering keliling di antara kalian.”
Hadis ini diriwayatkari Malik, Ahmad, dan imam hadis yang lain. Oleh karena itu, kucing adalah binatang, yang badan, keringat, bekas dari sisa makanannya suci. (agendamerah/jurnalhajiumroh)

Surat Al-Fatihah , Keajaiban Angka 7


alquran
/amuslimconvertoncemore.blogspot.com


Apa rahasia yang ada di balik penamaan surat al-Fatihah
dengan nama as-Sab’ul Matsani (tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang)? Pembahasan berikut ini akan menjelaskan kepada Anda
sebagian di antara keajaiban
 angka tujuh 
yang terdapat dalam surat al-Fatihah.

♦♦♦


Allah Subhaanahu Wata'ala berfirman,
 
“Dan sesungguhnya Kami telah berikan

 kepadamu tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang dan Al Quran yang agung.” (al-Hijr : 87
 
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pernah bersabda,
“Alhamdulillahi rabbil ‘alamin” (Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta Alam) (surat al-Fatihah) adalah as-Sab’ul Matsani (tujuh ayat yang di baca berulang-ulang) dan al-Quran yang Agung yang diberikan kepadaku.” (Hadits Riyawat al-Bukhari

 
Keajaiban Pertama 
Jumlah ayat dalam surat al-Fatihah ada tujuh ayat. Jumlah langit ada tujuh. Jumlah bumi ada tujuh. Jumlah hari dalam seminggu ada tujuh hari. Jumlah putaran yang dilakukan oleh seseorang yang melakukan thawaf mengelilingi ka’bah adalah tujuh putaran. Sa’i (berlari-lari kecil) antara Shafa dan Marwa dilakukan sebanyak tujuh kali. Melempar jumrah dilakukan oleh orang yang sedang melaksanakan ibadah haji sebanyak tujuh kali. Anggota tubuh yang diperintahkan oleh rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam untuk di tempelkan ke tanah ketika sujud ada tujuh anggota tubuh. Jumlah pintu jahannam ada tujuh buah. Kata “jahannam” disebutkan dalam al-Quran sebanyak 77 kali (77=7x11). 
 
Keajaiban ke Dua 
Jumlah huruf hijahiyah yang ada dalam surat al-Fatihah ada 21 huruf (21=7x3). Huruf tersebut adalah:
 
ا ب ت ح د ذ رس ص ض ط ع غ ق ك ل م ن و ه ي
 
 
Keajaiban ke Tiga 
Jumlah huruf yang terputus-putus yang ada dalam al-Quran ada 14 huruf (14=7x2). Huruf huruf itu termasuk dalam huruf-huruf yang ada dalam surat al-Fatihah. Huruf-huruf tersebut adalah :
 
ا ل م ن ه ك س ي ع ص ر ق ح ط
 
 
Keajaiban ke Empat 
Jumlah huruf dari kalimat الله yaitu ا, Ù„, dan Ù‡ yang ada dalam surat al-Fatihah ada 49 huruf (49=7x7) 
 
Keajaiban ke Lima 
Huruf yang terputus-putus yang pertama kali disebutkan dalam al-Quran adalah firman Allah الم yang merupakan ayat pertama dalam surat al-Baqarah. Jika kita menghitung jumlah ketiga huruf tersebut (ا, ل, dan م) dalam surat al-Fatihah, akan kita dapati bahwa huruf ا ada 22 buah, huruf ل ada 22 buah dan huruf م ada 15 buah. Apabila kita menggandengkan jumlah ketiga huruf di atas maka akan terbentuk bilangan 222215 atau kalau kita membalik susunannya akan terbentuk bilangan 152222 dan 221522. Dan ajaibnya, ketiga bilangan tersebut merupakan kelipatan dari angka tujuh. (222215=7x31745, 152222=21746, 221522=7x31646)

 blogspot.com


Fakta ke-6 
Jumlah huruf yang berharokat syiddah ( ّ ) ada 14 huruf. (14=7x2) 
 
Fakta ke-7 
Urutan huruf hijaiyah dalam ayat pertama surat al-Fatihah berdasarkan jumlahnya secara berurutan dari yang terkecil ke yang terbesar adalah sebagai berikut : 
Huruf هـ : 1 buah. 
Huruf ÙŠ : 1 buah. 
Huruf Ù† : 1 buah. 
Huruf س : 1 buah. 
Huruf ب : 1 buah. 
Huruf Ø­ : 2 buah. 
Huruf ر : 2 buah. 
Huruf ا : 3 buah. 
Huruf Ù… : 3 buah. 
Huruf Ù„ : 4 buah. 
Jika kita menggandengkan angka-angka di atas akan terbentuk bilangan 1111122334. (1111122334=7x158731762) 
 
Fakta ke-8 
Urutan huruf hijaiyah dalam surat al-Fatihah berdasarkan jumlahnya secara berurutan dari yang terkecil ke yang terbesar adalah sebagai berikut : 
Huruf Ø° : 1 buah. 
Huruf Ù‚ : 1 buah. 
Huruf ض : 2 buah. 
Huruf غ : 2 buah. 
Huruf Ø· : 2 buah. 
Huruf ص : 2 buah. 
Huruf ت : 3 buah. 
Huruf Ùƒ : 3 buah. 
Huruf س : 3 buah. 
Huruf Ùˆ : 4 buah. 
Huruf د : 4 buah. 
Huruf ب : 4 buah. 
Huruf Ø­ : 5 buah. 
Huruf هـ : 5 buah. 
Huruf ع : 6 buah. 
Huruf ر : 8 buah. 
Huruf Ù† : 11 buah. 
Huruf ÙŠ : 14 buah. 
Huruf Ù… : 15 buah. 
Huruf Ù„ : 22 buah. 
Huruf ا : 22 buah. 
Jika kita menggandengkan angka-angka di atas akan terbentuk bilangan 11222233344455681114152222. (11222233344455681114152222=7x1603176192065097302021746)
 
(Sumber: al-Mausu’ah adz-Dzahabiyyah fii I’jazil Qur’anil Karim was Sunnatin Nabawiyyah, karya : Dr. Ahmad Musthafa Mutawalli/alsofwah)

Airbag Untuk HandPhone , Anti Jatuh

Amazon bisa jadi jadi produsen pertama yang bakal menjual handphone tahan banting, karena produk tersebut dilengkap dengan airbag. Sang CEO, Jeff Bezos telah mengumumkan dengan resmi soal paten ini.

Daya kerja airbag ini serupa dengan yang terpasang pada mobil. Jadi, kalau seseorang sengaja atau tidak menjatuhkan handphone, maka accelerometer secara aktif mendeteksi apakah jatuh terlalu cepat atau tidak. Bila ya, airbag yang terpasang pada beberapa bagian akan mengembang dan meredam efek jatuhnya.

Menurut Vice President Amazaon, Greg Heart, paten terbaru ini bisa dipakai untuk membuat handphone berteknologi airbag. Kalau tidak, ide tersebut akan dipakai oleh produsen lain dengan membayar lisensi ke Amazon.

Bagaimanapun, banyak pihak yakin airbag ini akan digunakan pada produk Amazon seperti Kindle keluaran terbaru.

Yang jadi pertanyaan, airbag pada mobil biasanya tak berfungsi lagi setelah terjadi kecelakaan. Bagaimana dengan airbag pada handphone, apakah setelah mengembang lalu bisa kembali menyusut dan bisa berguna lagi setelah itu? Kita tahu, seringkali handphone tidak hanya jatuh sekali, melainkan berulang-ulang. Apakah teknologi ini benar-benar berguna? Tunggu saja perkembangan selanjutnya...



Sumber:
geek

Benarkah Bumi Akan Gelap Selama 3 Hari ?

Anda sudah membeli persediaan lilin? dari tanggal 23 hingga 25 Desember 2012 bumi akan gelap selama tiga hari. Memang 21 Desember bukan kiamat, tetapi akan terjadi keselarasan alam semesta, yakni saat bumi akan bergeser dari dimensi ketiga menuju titik nol dimensi, kemudian beralih ke dimensi baru.

Tidak usah panik, kita tak tahu apa yang akan terjadi. Tetaplah percaya pada Tuhan. Anda juga harus lihat pengumuman NASA di Youtube tentang ini. Maka hindari berpergian selama akhir Desember dan bersiap untuk perubahan jaman.



ilustrasi / guardian.co.uk


Jangan langsung panik, kabar di atas mungkin saja kamu terima via e-mail atau dari berita-berita di internet. Apakah benar NASA telah memprediksi hal ini?

Jawabannya adalah: TIDAK.

Jadi kesimpulannya, kabar tentang kegelapan 3 hari hanya HOAX :-)

Mungkin saja Anda pernah melihat posting di facebook yang menunjukkan video Administrator NASA Charles Bolden F., Jr berbicara tentang pentingnya semua keluarga bersiap-siap menjelang bencana di akhir 2012.

Nyatanya NASA tidak pernah menyatakan hal tersebut. Yang jelas, "Tidak ada kesejajaran planet pada titik balik matahari di musim dingin pada tahun 2012 ini."

8 Penemuan Sains yang Membuka Mata Dunia

Ilmu pengetahuan terus bergerak maju. Berbagai penemuan baru yang mengejutkan dan membuka mata manusia menjadi tonggak penting dalam peradaban. Bahwa hal yang dulu hanya khayalan telah menjadi kenyataan, serta penemuan-penemuan ini semakin menyadarkan bahwa ada Dzat yang Maha Besar sebagai sumber kehidupan.

Beberapa hal yang patut kita ketahui misalnya terpapar pada 8 daftar di bawah ini.
1. Ununseptium

Unuseptium yang untuk sementara dinamai unsur ke 117 merupakan kombinasi antara isotop berkelium dan kalsium yang diciptakan para ilmuwan di Dubna, Rusia. Para fisikawan mengatakan bahwa unsur ini bisa menunjukkan “island of stability”, dimana unsur yang terberat bisa bertahan selama berbulan-bulan.
Unsur dengan nomor atom 117 ini dibuat dengan cara memborbardir 249Bk dengan ion kalsium dalam siklotron JINR U4000 selama 150 hari yang terdapat di Dubna.

Keseluruhan proses yang memakan waktu tidak lebih dari 320 hari yang merupakan waktu paruh unsur Bk (150 hari dalam siklotron+analisis data+review oleh tim peneliti) ini akhirnya berhasil menghasilkan 6 atom Ununseptium. Masing-masing dari keenam atom tersebut kemudian meluruh dengan memancarkan partikel alfa menjadi unsur bernomor atom 115 kemudian 113 sampai intinya terbelah menjadi dua atom yang lebih stabil.
2. Gen Penyebab Penuaan
Manusia memiliki sel tubuh yang regeneratif, bisa terus memperbarui jumlahnya. Namun teka-teki penyebab ketuaan menjad perhatian ilmuwan. Secara genetika, ternyata terdapat unsur penyebab kita tak bisa awet muda selamanya.

Dan pada beberapa orang ada yang tampak tua lebih cepat. Apa sebabnya? Para ahli genetika menemukan bahwa hal tersebut disebabkan oleh ulah gen TERC. Gen tersebut menentukan panjang telomer, semacam tutup yang terdapat pada ujung kromosom.

Orang pembawa gen itu akan cenderung mengalami penuaan lebih cepat sebab telomernya akan memendek lebih cepat. Orang yang membawa satu copy gen itu misalnya, akan tampak sama tua dengan orang yang 3-4 tahun lebih tua darinya. Penelitian tentang gen TERC itu dipublikasikan dalam Jurnal Genetics.


 
3. Planet Ekstra Surya
3news.co.nz
 
Para peneliti menemukan bahwa terdapat banyak sekali planet di luar tata surya. Salah satunya adalah planet HIP 13044b yang ditemukan oleh Astronom asal Indonesia, Johny Setiawan. Planet tersebut sebenarnya merupakan planet ekstra surya tetapi masuk ke galaksi Bima Sakti. Penemuan planet ekstra surya lainnya adalah adanya 7 planet yang mengorbit pada bintang HD 10180.

Sementara, penemuan planet lainnya yang juga memukau adalah Gliese 581g, planet ekstra surya dikatakan mengorbit bintangnya pada jarak yang tak terlalu panas ataupun dingin, seperti bumi mengorbit matahari. Digadai-gadai beberapa planet tersebut jadi tujuan manusia sebagai pengganti bumi.


4. Penemuan Metamaterial

lifeboat.com
Penemuan ini dilakukan oleh Profesor Martin McCall dan Imperial College, London. Metamaterial yang dibuat dikatakan bisa “mengaduk” aliran energi elektromagnetik. cahaya yang melewati metamaterial tersebut akan terhambur secara tidak merata, membentuk gap antara ruang dan waktu.

Sehubungan dengan metamaterial, bisa lihat di artikel alat-penyusut-benda-buatan-china

5. Muons
Para ilmuwan mengatakan bahwa jumlah materi dan anti materi yang dihasilkan sebelum big bang haruslah berbeda. Hanya perbedaan itulah yang memungkinkan terciptanya semesta. Sebelumnya, perbedaan itu hanya mungkin dalam teori.

Percobaan partikel di Fermilab menemukan bahwa muons (partikel sub atomik seperti halnya elektron) yang dihasilkan memiliki kelebihan 1% anti muons. Perbedaan muons dan anti muons tersebut memang tidak terlalu banyak. Namun, para ilmuwan mengatakan bahwa jumlah itu cukup untuk memacu terciptanya semesta.


 
6. Bulan Lebih Basah Daripada Sahara

 en.newsbharati.com
Misi Lunar Crater Observation and Sensing Satellite (LCROSS) berhasil menemukan keberadaan air di bulan cukup mengejutkan. Air yang terdapat di kutub selatan bulan itu terdapat dalam bentuk es yang tercampur dengan materi lain. Para peneliti mengatakan, es tersebut bisa diolah menjadi air murni. Dan jumlahnya lebih banyak daripada air di Gurun Sahara.


7. Piramida Teotihuacan di Meksiko
 
Para arkeolog yang meneliti Piramida Teotihuacan berhasil menemukan koridor selebar 12 kaki lengkap dengan bagian atapnya. Dengan penemuan koridor tersebut, para arkeolog berharap bisa mengetahui jalan menuju pemakaman para rabi atau pemimpin agama dalam peradaban Mexico tersebut.



8. Penemuan Australopithecus sediba
Para ilmuwan menemukan fosil Australopithecus sediba, sebuah spesies manusia purba di wilayah Malapa, Afrika Selatan. Fosil tersebut diduga berasal dari masa 2 juta tahun yang lalu. Para palaentolog menduga, fosil tersebut berkaitan dengan fosil manusia purba Homo erectus yang secara evolusioner kemudian berkembang menjadi Homo sapIens atau manusia modern.














Sumber:
adasaja21

Misteri Yaje

Suku indian di Amerika, khususnya di Amazon selalu memiliki dukun-dukun sakti yang bisa menyembuhkan penyakit, bahkan meramal masa depan. Misteri ini bertahun-tahun diteliti oleh ilmuwan mencari penyebabnya.

Ternyata ada satu tumbuhan yang bisa membuat seseorang mengalami halusinasi dan mengantarnya ke gerbang supranatural. Tanaman ini adalah sejenis anggur rambat yang oleh para ahli botani disebut Banisteriopsis caapi.

 
  Ilusi setelah memakai yaje / fractalenlightenment.com
Bila batangnya direbus atau direndam air kemudian diracik dengan bahan-bahan alamiah lainnya, hasilnya adalah bahan halusinogenik yang mereka sebut Yaje (baca: ya-hei) atau Ayahuasca - Anggur bagi sang Jiwa.

Dalam tradisi masyarakat terasing di Amazon, telah terbentuk kepercayaan dasar yang menganggap suci upacara minum Yaje. Amaru atau dukun wanita, kendi tempat abu sembahyang, dan roh di alam semesta adalah bagian dari kenyataan.

 Setelah meminum Yaje, biasanya mereka merasakan satu atau beberapa gejala mulai dari pusing, berkeringat, gemetar, kejang, mual, muntah yang berkepanjangan, diare hebat, mengalirnya lendir dari hidung, terteror rasa takut, dan dorongan bertindak agresif. Tapi setelahnya? Sungguh luar biasa, pemakai akan merasa berpindah ke dunia maya tanpa batas yang menakjubkan, sejelas pemandangan dalam kehidupan nyata.

 
sacredearth.com
Ahli etnobotani dari Harvard, Wade Davis, pernah tinggal di Amazon selama lebih dari setahun, atas permintaan Profesor Richard Evans Schultes, perintis dan pakar yang masyhur dalam psikofarmakologi (ilmu yang mempelajari zat-zat halusinogen). Dari sang profesor ia mendapatkan beberapa tips yang salah satunya adalah untuk, "Jangan pernah pulang sebelum mencoba Yaje".

Memang, bagi beberapa kelompok masyarakat di Amazon, minum sedikit Yaje biasa mereka lakukan di banyak kesempatan dengan beragam tujuan. Bagi mereka, Yaje adalah "obat" yang potensial mengobati gangguan fisik dan mental.

Suku Amahuaca yang terkenal ahli berburu menghubungkan kepekaan mereka saat berburu dengan kemampuan melihat roh binatang setelah minum Yaje sehingga mereka bisa mempelajari gerakan dan kebiasaan hewan buruannya. Sedangkan suku Tukanoan menggunakan Yaje untuk berkomunikasi dengan nenek moyang mereka dan menjelajahi langit.

Dalam catatan Davis untuk Richard Evans Schultes tentang suku Kofan, "Yaje adalah sumber semua pengetahuan pada seluruh masyarakat. Minum Yaje berarti belajar. Dari sinilah setiap orang beroleh kekuatan dan tuntunan hidup."

 
Bila kebanyakan halusinogen menghasilkan gambaran yang sangat variatif antara satu orang dengan yang lainnya, tidak demikian dengan Yaje. Bahkan pada pemakai baru yang tidak mengenal baik tradisi budaya Amerika Selatan, Yaje juga memberikan gambaran halusinasi yang sama, berupa harimau atau ular besar.

Kenyataan ini sudah lama menjadi tanda tanya bagi para psikolog. Ada yang berpendapat, gambaran ini mungkin akibat simpanan memori yang diturunkan secara genetik, berupa isyarat rasa takut yang tertanam jauh di dalam gen manusia, yang dimunculkan kembali oleh Yaje.

Penglihatan akibat Yaje punya kesamaan lain. Orang yang mengalaminya dapat memasukkan pikirannya ke benak orang atau makhluk lain. Kemampuan itu berasal dari senyawa dalam anggur Banisteriopsis - yang sekarang disebut harmine. Pantaslah semula mereka menjulukinya telepathine. Wade Davis pun tak heran, dukun mampu menyihir binatang di hutan untuk datang "menyerahkan diri" sebagai hewan persembahan.
Sumber: intisari

Tips Menghilangkan Bekas Luka

Bekas luka pada kulit kadangkala mengganggu penampilan seseorang. Terutama bila luka tersebut ada di bagian yang mudah terlihat orang lain. Memang ada metode pengobatan secara medis, namun harganya terbilang cukup mahal.

Bagi yang belum tahu dan mau coba, gunakan saja cara-cara tradisional di bawah ini.

 
1. Teh Basi
Caranya: Gosokkan ampas teh yang sudah tak terpakai ke bagian kulit yang memiliki bekas luka. Pijat perlahan dan diamkan sekitar 15 menit, lakukan rutin seminggu dua kali. O ya, untuk teh celup sebaiknya buka dan ambil ampas tehnya, ya.


2. Daun Kapuk Randu
Caranya: Siapkan beberapa lembar daun kapuk randu yang sudah dicuci dengan bersih terlebih dahulu. Gosokkan daun randu pada bekas luka sehari dua kali. Kalau mau sedikit repot, blender atau tumbuh dan pakai sebagai obat oles. Namun kalau Anda merasa gatal, hentikan dan pakai metode lainnya.

3. Sari Buah Pare
Caranya: Tumbuh buah pare dan ambil sari serta airnya. Campurkan air pare tersebut dengan tepung beras hingga mengental. Lalu oleskan pada bekas luka dengan teratur. Buah pahit ini juga bagus bagi yang mau mencerahkan kulit, lho.

4. Putih Telur dan Madu
Pisahkan putih telur dari kuning telur lalu campur dengan madu secukupnya. Kemudian aduklah hingga tercampur merata. Oleskan pada kulit dengan bekas luka. Ramuan ini juga berguna untuk menghilangkan flek pada wajah.

Semoga bermanfaat :-)




Sumber:
doktercantik

Foto-Foto Kehidupan Dalam Setetes Air

Inilah foto-foto kehidupan dalam setetes air, sebuah kehidupan air yang tidak akan tampak oleh mata kita. Foto-foto ini adalah foto-foto melalui mikroskop yang diarahkan pada setetes air.

Angka yang tertulis diakhir adalah perbesarannya. Jadi kalau anda meminum air mentah, walaupun terlihat jernih, beberapa mahluk hidup yang tergambar pada foto ini akan masuk ke tubuh anda. Coba anda bayangkan?



Daphnia magna (freshwater water flea) (100X)




Philodina roseola (bdelloid rotifer)




Melosira moniliformis, living specimen (320X)




Temora longicornis (marine copepod), ventral view (10X)




Nassula ornata (freshwater ciliate),(630X)




Hydra sp. capturing water flea (40X)




Chiloscyllium plagiosum (Whitespotted bamboo shark)




Water droplet containing a pair of mosquito larvae




Leptodora kindtii (giant waterflea) eye




Daphnia sp. (water flea) and Volvox sp. (green algae)




Closterium lunula (green alga)




Alona sp. (crustacean) mounted in Canada Balsam
with crystals and other artifacts




3 day post-fertilization zebrafish embryo



Sumber :
versesofuniverse.blogspot.com

Foto-Foto Lucu Manusia dan Patung

Foto-foto lucu ini sedang beredar luas di internet. Posenya dibuat seolah-olah patung-patung tersebut mendadak hidup dan menyerang orang. Mungkin bisa jadi inspirasi membuat kreasi seperti ini:


 
 Jangan bikin marah, deh. Cupid bukan cuma hebat memanah cinta, tapi juga bogem mentah!



 
 Nakal, sih...kena jambak, deh

 
hmmm saya dapat wanita cantik. Dimakan atau bagaimana, ya? :P

 
Eh, jangan kabur. Ayo bayar dulu...

 
Aduh, aku digigit macaaan...



 
 Aaah...aku dikejar T-Rex




 
Sumber:
dailymail

Gunung yang "Tenggelamkan" Kota Atlantis Kini Bangkit

Batuan cair menggelegak panas di bawah pulau gunung berapi Santorini, di Laut Aegea, Yunani, tempat di mana salah satu erupsi gunung berapi terdahsyat di Bumi terjadi, dalam kurun waktu 10.000 tahun.

Letusan itu terjadi sekitar 3.600 tahun lalu. Kala itu sekitar tahun 1620 Sebelum Masehi, Santorini meletus dahsyat, memicu tsunami setinggi 12 meter yang menyapu bersih peradaban Minoa di Yunani, dan mungkin telah melahirkan salah satu legenda yang menyandera imaji manusia: misteri kota Atlantis yang hilang.



Dan, gunung itu kini menunjukan tanda-tanda kebangkitannya. Dalam 1,5 tahun terakhir, kamar magma di bawah pulau gunung berapi itu menggelembung sebesar 20 juta meter kubik atau 15 kali ukuran London Olympic Stadium -yang digunakan sebagai lokasi pembukaan dan penutupan olimpiade 2012-. Massa magma raksasa juga telah menyebabkan kenaikan pulau setinggi 14 centimeter. Demikian studi terbaru yang dimuat di jurnal Nature Geoscience.

Penelitian terbaru ini menindaklanjuti laporan sebelumnya, yang juga dikeluarkan tahun ini, yang menyatakan kebangkitan aktivitas gempa baru di bawah gunung berapi, setelah ia diam dan tenang selama 25 tahun terakhir.

Laporan tersebut menimbulkan kekhawatiran, gunung itu bisa meletus dalam waktu dekat, meski kapan persisnya itu bakal terjadi, belum bisa dipastikan.


"Sebelumnya kami sama sekali tidah tahu perilaku gunung api itu selama periode jeda antar erupsi," kata David Pyle, peneliti Oxford University dan salah satu penulis laporan kepada situs sains Our Amazing Planet. "Saat ini, sepertinya ruang magma di bawah gunung berapi seperti Santorini tumbuh makin besar."

Saat meletus 1620 SM, gunung itu merusak peradaban di Laut Aegea, menghancurkan pulau-pulau di sekitarnya. Dari atas udara, kawah bekas letusannya kini hanya berupa wilayah kecil di antara koleksi pulau-pulau besar Yunani di Laut Aegea.

Awal tahun ini, sensor global positioning system (GPS) yang dipasang di kaldera mendeteksi pergerakan baru mengukur serangkaian gempa bumi kecil.

Aktivitas seismik diyakini bisa memicu erupsi, dan sering menjadi pertanda bahwa sebuah gunung sedang bersiap untuk meletus dalam waktu relatif dekat. Namun, yang membingungkan, alih-alih naik, aktivitas seismik justru menurun drastis dalam waktu beberapa bulan.

Bagaimana jika Santorini kembali meletus? Apakah efeknya akan sama mengerikannya seperti di masa lalu?

Menurut para peneliti, tragedi yang sama tidak akan berulang kembali. Apalagi sampai menyapu perabadan seperti di era Minoa. Sebab, ukurannya jauh lebih kecil.

"Santorini memang terkenal dengan letusan dahsyatnya di masa lalu. Namun erupsi sebesar itu mungkin hanya terjadi tiap 20.000 tahun," kata Pyle. Meski demikian, para ahli memperingatkan, gunung api itu wajib untuk terus diawasi.


Kaitan dengan Atlantis


Masih terkait letusan Santorini di masa lalu, ada banyak spekulasi tentang kaitannya dengan legenda Atlantis, yang menurut Plato, tenggelam di dasar lautan.

Meski sebagian ilmuwan berpikir, itu hanya sekedar cerita yang dibuat-buat, lainnya berpendapat, cerita soal letusan gunung itu mungkin membangkitkan kisah tentang sebuah kerajaan yang hilang, tentang peradaban Minoa yang nyata pernah hidup dan berkembang di Mediterania.

Seperti diungkap Plato dalam "Timaeus" dan "Critias" , Atlantis terhampar "di seberang pilar-pilar Herkules".

Pulau berperadaban maju itu memiliki angkatan laut yang menaklukan Eropa Barat dan Afrika 9.000 tahun sebelum waktu Solon, atau sekitar tahun 9500 SM. Setelah gagal menyerang Yunani, Atlantis tenggelam ke dalam samudra. "Hanya dalam waktu satu hari satu malam".

Sejumlah spekulasi pun bermunculan. Ada yang menyebut ia tenggelam di Kepulauan Mediterania, Gurun Sahara, Amerika Tengah, Antartika, Spanyol, bahkan Indonesia.


Sumber :
viva.co.id